Siapa Aku


Saya pernah teringat dulu sebuah cerita lama dari Dr. Stephen Tong tentang ironi dari mata. Mata manusia adalah sesuatu yang sangat ironis, mengapa? Karena mata manusia dapat melihat apa saja, mulai dari semut yang kecil sampai hal gunung besar, mata manusia bisa melihat mulai dari barang-barang yang dekat sampai bintang-bintang yang sangat jauh. Tetapi di balik semua kenyataan yang ada, mata manusia (tanpa alat bantu seperti cermin atau kamera) tidak bisa melihat mata itu sendiri.

Mata manusia bisa melihat benda A bagus, benda B jelek. Mata manusia bisa melihat benda A berwana hitam, benda B berwarna putih. Tetapi mata manusia sendiri tidak bisa melihat mataku bagus, atau mataku indah, mataku warna biru, mataku warna merah, mataku warna hitam, mataku warna putih. Mata manusia bisa tahu banyak hal tetapi dia tidak bisa tahu dirinya sendiri.

Terkadang hidup manusia juga begitu. Ada banyak orang yang dengan mudah bisa tahu ini-bisa tahu itu. Bahkan untuk sesuatu yang belum pernah dijumpai langsung orang kadang bisa sangat sotoy (sok tahu). Luar biasa sekali pengetahuan manusia.

Sayangnya terkadang hidup manusia sangat ironis. Ada orang yang bisa tahu banyak hal, bahkan untuk hal-hal yang belum pernah dilihatnya (seperti Tuhan) mereka bisa merasa sangat tahu, tetapi ketika ditanya siapa dirinya seringkali mereka tidak tahu. Ada banyak orang yang kesulitan untuk mengetahui siapa dirinya. Suatu fakta yang sangat ironis. Bahkan yang lebih tragis lagi adalah di tengah pengenalannya akan berjuta-juta bahkan milyaran manusia, orang yang semakin tahu banyak tentang manusia tidak bisa tahu siapa dirinya.

Mengutip kata Sunan Bonang dalam Suluk Wujil, "Ada orang yang menempuh jalan yang panjang untuk menemukan dirinya." Ya. Terkadang memang diperlukan perjalanan hidup yang panjang, melewati pahit dan manis kehidupan untuk menemukan siapa diri kita yang sebenarnya. Jadi temukan dirimu karena orang yang sudah menemukan dirinya tidak akan mudah tergoyahkan oleh arus dunia.
Siapa Aku Siapa Aku Reviewed by Admin on November 27, 2018 Rating: 5

Tidak ada komentar

Masterchef

About Me
Munere veritus fierent cu sed, congue altera mea te, ex clita eripuit evertitur duo. Legendos tractatos honestatis ad mel. Legendos tractatos honestatis ad mel. , click here →