Memotivasi Orang pada Kebaikan


Kenapa aku selalu menghargai dan memotivasi orang-orang yang berbuat baik? Karena dunia ini butuh lebih banyak orang baik. Dunia ini rusak karena kerusakan manusia. Oleh karena itu semakin besar kerusakan di dunia ini, semakin besar pula kebutuhan kita akan orang-orang baik.

Bayangkan jika dunia kita diisi oleh orang-orang tidak baik? Akan jadi seperti apa dunia kita? Bayangkan jika sekolah diisi anak-anak yang tidak baik, guru-guru yang tidak baik, mau dibawa ke mana masa depan kita? Bayangkan jika lingkungan kita diisi oleh orang-orang yang tidak baik, akan jadi seperti apa rasanya tinggal di sana? Bayangkan jika tempat kita kerja diisi oleh orang-orang tidak baik, akan jadi seperti apa masa depan kita? Bayangkan jika negara kita diisi oleh politikus-politikus dan pejabat-pejabat yang tidak baik, akan di bawa ke mana bangsa kita? Akan jadi seperti apa dunia ini jika tidak ada kebenaran, tidak ada moralitas dan tidak ada etika di dalamnya?

Tidak akan pernah ada suasana kehidupan dunia yang baik tanpa ada orang baik di dalamnya. Tidak akan pernah ada masa depan yang baik jika hidup ini tidak diisi oleh orang-orang baik. Karena itu, jika kamu tidak bisa menemukan orang baik jadilah orang baik. Jika kamu tidak mampu menjadi orang baik, setidak-tidaknya janganlah menjadi orang yang membunuhi orang-orang yang baik.
Memotivasi Orang pada Kebaikan Memotivasi Orang pada Kebaikan Reviewed by Admin on November 13, 2018 Rating: 5

Tidak ada komentar

Masterchef

About Me
Munere veritus fierent cu sed, congue altera mea te, ex clita eripuit evertitur duo. Legendos tractatos honestatis ad mel. Legendos tractatos honestatis ad mel. , click here →